Home » » Membuat Effek Hujan Pada Gambar

Membuat Effek Hujan Pada Gambar

Membuat Effek Hujan Pada Gambar
Sama halnya dengan membuat effek-effek lain pada sebuah photo/gambar menggunakan Adobe Photoshop, ada beberapa langkah yang kita harus lakukan hingga effek yang kita inginkan bisa terwujud. Begitu juga halnya juga dengan membuat effek hujan. 
Pertama, Buka photo/gambar yang akan anda berikan effek. Saya sendiri akan menggunakan photo pemandangan yang beberapa waktu lalu saya ambil ketika jalan-jalan ke Sembalun Lombok Timur. 
Kedua, copy (duplikat) gambar tersebut dengan cepat dengan menekan Ctrl+J pada keyboard anda. Atau bisa juga dengan memilih menu Layer > Duplicate Layer > OK 
Ketiga. Buat layer baru dengan mengelik Create New Layer yang terdapat di bawah palet Layer 

Membuat Effek Hujan Pada Gambar

Keempat. Isi layer baru yang sudah ada dengan warna hitam dengan cara memilih menu Edit > Fill > Pilih warna hitam. 

Membuat Effek Hujan Pada Gambar

Kelima. Tmbahkan effek Noise dengan cara memilih Menu Filter > Noise > Add Noise. Pada kolom Amount buat menjadi 40% seperti yang terlihat pada gambar berikut : 

Membuat Effek Hujan Pada Gambar

Keenam. Berikan effek blur agar terlihat agak kabur dengan cara memilih Menu Filter > Blur > Gaussian Blur. Pada kolom Radius masukkan angka 1 

Membuat Effek Hujan Pada Gambar

Ketujuh. Pilih menu lavel untuk mempertajam warna dengan cara memilih Menu Image > Adjustments > Level atau langsung saja tekan tombol Ctrl+L 

Membuat Effek Hujan Pada Gambar

Kedelapan. Pilih menu Filter > Blur > Motiion Blur. Ubah Angle menjadi -79 dan pada Distance ubah jadi 69 pixel 

Membuat Effek Hujan Pada Gambar

Terakhir. Ubah mode Normal pada layer menjadi Screen. Maka secara otomatis pada gambar anda akan terlihat seperti hujan yang turun.

Membuat Effek Hujan Pada Gambar
Selamat mencoba.


Write By : Khocet Dot Com ~ Panduan Gratis Adobe Photoshop,Blog,Puisi,Ragam Tips,Dan Bahan Ajar

Article : Membuat Effek Hujan Pada Gambar Post By : Khocet Dot Com
Terimakasih atas kunjungan serta kesediaan Anda membaca artikel ini. Kritik yang membangun serta pertanyaan dan saran dapat anda tuliskan melalui kotak komentar,semoga bermanfaat
Share this article :

5 comments:

  1. seluruh tips fotoshopnya nya sudah sudah saya ikuti semua mudah ringan dan gampang dimengerti......semoga allah memberi kemudahan untuk anda amin.....

    ReplyDelete

 

Design By : Khocet Dot Com
Powered by Blogger